Saturday, March 22, 2008

Top 100 Indonesian Blogs: The Interesting Fact

Busby Seo Test Page
Busby Seo Test

Guys... Mau tau dimana mencari informasi paling top untuk melihat bagaimana perkembangan bloggers Indonesia berdasarkan visitornya??? Lihatlah disini. Ada yang sangat menarik dari listing Top 100 Indonesian Blog pada halaman yang diupdate pada 14 Maret 2008 tersebut. Fakta membuktikan ternyata ada 2 buah blog yang Page Rank Googlenya masih 0 besar tapi visitor hariannya sangat banyak. Blog tersebut adalah blognya Dian Sastrowardoyo dan blognya Mas S. Pujiono. Kalo blognya Dian Satrowardoyo sih wajar aja banyak dikunjungi orang karena dia kan emang artis tenar. Satu lagi yang bikin blog ini memiliki visitor yang bejibun adalah karena banyak website ataupun blog lainnya yang melink ke situs tersebut. Sebut saja blogku ini yang sudah dua kali me link ke blognya cewek cantik ini. Melalui postingan ini dan postinganku yang berjudul Dian Sastro Juga Ngeblog. Nah kalo blognya Mas S. Pujiono itu kog bisa mendapatkan linkback yang banyak ya dari situs lainnya, terutama technorati. Aku juga bingung???

Fakta menarik lainnya yang perlu diperhatkan juga adalah tidak berarti Page Rank Google tinggi menjamin semakin banyak visitor yang singgah dan berkunjung ke blog kita. Pada Daftar Top 100 Blog Indonesia tersebut ada yang PRnya 2 lebih baik dari pada PR 3, 4, 5 dan bahkan PR 6. Semua tergantung kemampuan kita untuk berpromosi dan sebanyak mungkin memperoleh linkback link dari berbagai blog atau website. Cara ini antara lain bisa ditempuh dengan mendaftar dan menyertakan sebanyak-banyaknya link ke blog kita pada berbagai social community website seperti misalnya Friendster dan Facebook. Pada setiap komentar yang kamu tinggalkan, jangan lupa menyertakan alamat blog kamu. Ini sangat berguna untuk mendongkrak Page Rank. Kalo banyak waktu ngenet, jangan lupa juga meninggalkan komentar pada setiap blog yang kamu kunjungi. Cobalah meninggalkan komentar pada setiap blog dari Daftar Top 100 Blog Indonesia tersebut. Pasti Page Rank dan jumlah Visitor ke blog kamu semakin meningkat.

Fakta Terakhir yang perlu juga diperhatikan adalah ada 6 hal yang membuat skor kita meningkat dalam listing Top 100 Blog Indonesia tersebut. Tentunya kepingin dong suatu saat blog kita ada dalam Top 100 Blog Indonesia versi IndonesiaMatters itu. Aku aja berharap banget. Mungkin setahun lagi. Huehehehe :) Oiya... jadi kelupaan deh. 6 hal tersebut adalah Google Page Rank, Yahoo Link Count, Bloglines RSS Subscribers, Delicious Social Bookmarks, Technorati Blog Rank dan Alexa Traffic Rank. So cepat-cepat deh daftar ke semua layanan tersebut. Ternyata diantara keenam layanan tersebut aku juga ada yang belum daftar neh :) Semoga dengan mendaftarkan blog kita ke layanan tersebut jumlah visitor akan semakin meningkat. Selamat mencoba guys...

3 comments:

  1. Hi...

    Weblog saya di Jalansutera.com dulunya punya pagerank 5. Tapi entah mengapa sekarang PR nya turun drastis. Padahal saya tidak melakukan hal yang aneh-2 yang bisa membuat PR blog saya ini drop.

    Gitu saja konfirmasi dari saya.

    Thanks

    SP
    JalanSUtera.com

    ReplyDelete
  2. @ jalansutera: Oh gitu yah mas... Trimakasih sudah mengkonfirmasi. Maklum, lagi belajar SEO :) Semoga sukses terus ya mas...

    ReplyDelete
  3. Blog saya sekarang nangkring di urutan 21. PageRank-nya sudah kembali normal, yaitu 5. Keren, khan? Hehehehe....

    ReplyDelete